Jakarta -
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, mobil dengan bahan bakar BBM akan dilarang di Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur. Hal itu disampaikan Jokowi saat melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) Swiss Belhotel Nusantara di IKN.
Jokowi mulanya mengatakan, ekonomi yang akan dikembangkan di IKN adalah ekonomi hijau, ekonomi digital hingga financial center.
"Kemudian ekonomi yang akan dikembangkan di Ibu Kota Nusantara adalah ekonomi hijau, ekonomi digital, data center, financial center, semuanya yang akan dikerjakan berbau hijau," ujar Jokowi dikutip dari Youtube Sekretariat Presiden, Senin (12/8/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia mengatakan, energi yang digunakan juga hijau. Kemudian, kendaraan yang digunakan juga kendaraan listrik.
"Energinya hijau, kendaraan juga kendaraan listrik, dan untuk informasi saja misalnya kendaraan umum nanti semuanya akan memakai kendaraan listrik, seperti contoh yang sudah ada ART autonomous rail rapid transit yang kita gunakan, nantinya digerakan oleh semuanya oleh listrik," ungkapnya.
Jokowi kemudian memastikan, mobil BBM dilarang di IKN ke depannya. Sebab, konsep IKN adalah green city.
"Dan mobil combustion, mobil dengan pembakaran, dengan BBM memang akan dilarang di Ibu Kota Nusantara ini karena memang konsepnya sekali lagi adalah konsep green city," ujar Jokowi.
(acd/rrd)